Sabtu, 21 Juli 2018

CIGAK BARUAK JAMAN DULU

Cigak Baruak Jaman Dulu

Ada transportasi lama bernama “cigak baruak” mirip dengan isoh padati menggunakan sapi sebagai mesin penggerak, dan memakai katayo atau tali yang disambungkan pada pundak sapi, yang juga disetalikan dengan kayu penopang, namun sudah diberi gerobak dan beroda kayu. Gerobak pedati inilah yang disebut “cigak baruak” . Cigak baruak ini fungsinya juga untuk mengangkut barang keseharian, ada juga gerobak untuk membawa kayu panjang-panjang yang modelnya masih sama. Namun dalam pengangkutan kayu ini kondisi papan tepian gerobak dibuat lebih rendah dan sedikit panjang, serta diberi bumper di tepi bawah agar dapat memuat roda lebih besar dan diberi tonggak kayu di bagian tengah. Tonggak ini menjorok ke bawah sebagai penyangga. Jika laju gerobak mulai bergerak cepat ketika jalan menurun dapat diberatkan kebelakang dan begitu sebaliknya, jadi fungsi sebenarnya tonggak kayu tersebut adalah sebagai pengatur agar memudahkan membawa kayu-kayu yang panjang pula.

1 komentar: